
Jakarta, Swamedium.com – Ribuan warga memenuhi tribun dan lapangan GOR Sumantri Brojonegoro, jalan HR. Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu sore (11/2). Mereka antusias mengikuti kampanye penutup pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta nomor satu, Agus-Sylvi.
Ditengah cuaca yang mendung dan lapangan yang becek bekas hujan yang mengguyur Jakarta sejak malam, ribuan warga ini bertahan menunggu pasangan calon Pilgub DKI Jakarta ini tampil di panggung. Sambil menunggu calon gubernur dan wakil gubernurnya tampil, warga dihibur sejumlah musisi, diantaranya dari Band Tipe X. (dip)